Liputan6.com, Jakarta Untuk Anda yang gemar menjamu tamu di rumah, aneka sajian makanan pembuka menjadi salah satu menu wajib yang harus Anda hidangkan di atas meja. Bila Anda ingin menyajikan aneka masakan Italia, menu bruschetta bisa menjadi pilihan yang tepat sebagai pembuka. Selain mudah untuk dibuat, bruschetta tidak membutuhkan banyak bahan-bahan masakan.
Yuk kita intip resep praktis dan video tutorial masak dari Kokiku Tv berikut ini. Jangan lupa, sajikan bruschetta selagi hangat agar tekstur roti masih renyah dan gurih.
Bahan-bahan:
- 1 pc roti baguette, iris
- 4 sdm mentega
- 1 sdm bawang putih, cincang
Bahan topping jamur
- 100 gram jamur champignon, potong
- 20 gram bombay merah, cincang
- Oregano
- Garam
- Lada
- Minyak zaitun
Bahan topping tomat
- 1 sdm bawang bombay merah, cincang
- 3 buah tomat, potong kotak-kotak
- Basil secukupnya, cincang
- 1 ikat parsley, cincang
- Air perasan lemon
- Garam
- Lada
- Gula
- Minyak zaitun
Tahapan:
- Potong roti baguette.
- Campur mentega dengan bawang putih cincang, garami dan beri lada hitam.
- Olesi campuran bawang putih dan mentega di atas roti dan panggang selama 5-10 menit dengan suhu 180 derajat.
- Topping jamur: Tumis bawang bombay cincang dengan minyak zaitun. Tambahkan jamur potong, garami, lada, dan oregano. Masak sampai matang.
- Topping tomat: Di dalam mangkuk, masukkan bawang bombay, tomat cincang, cincangan basil, dan cincangan parsley. Bumbui dengan garam, lada, minyak zaitun, dan air perasan lemon.
- Sajikan di atas roti baguette yang sudah dipanggang.
http://ift.tt/2e5T7Ld