Dari kemaren makan yang pedes-pedes terus. Waktunya mendinginkan perut dech. tadi pagi suami pagi-pagi sudah bernagkat keluar kota. Yodha mintanya sarapan sandwich sama daging asap aja. Jadi nggak masak yang ribet dech pagi. Akhirnya aku pengen makan yang ringan aja untuk sarapan. Dan pilihan jatuh ke bubur manis mutiara dan pati kerut atau garut. kebetulan masih ada sisa tepung garut yang udah aku buka beberapa waktu lalu, sayang jika tidak di olah.
Pati kerut atau garut ini memang di kenal sebagai pendingin perut alami..selain enak..juga nyaman di perut. Tapi sayang udah langka..jadi aku jual..tapi nggak selalu ada..tergantung musim ya. Kali ini kebtulan ada stok kemaren dari pembutanya sedikit. Jadi bisa kirim ke teman-teman yang udah lama pesan tepung garut untuk pengobatan alami. Tapi kalau aku memang suka tepung garut ini, enak di buat Ongol-Ongol atau kue kering. Rasanya jika di buat kue kering itu berbeda tekture dan kresnya, di banding tapioka atau sagu.
Membuat bubur manis mutiara dan pati kerut ini mudah banget dan cepat. Aku share resepnya ya...jika ada yang mau coba :)
Bubur Pati Kerut / Tepung GarutBahan :50 gram pati kerut / tepung garut, ayak hingga halus400 - 450 ml air1/2 sendok teh garam75 - 100 gram gula merah, sisir halus ( sesuai selera manisnya )2 lembar daun lembarPelengkap : 100 ml santan di rebus dengan sedikit garam dan 1 lembar daun pandanCara membuat :Aduk rata tepung garut dan air hingga licin , lalu masak dengan bahan2 lain, sambil di aduk terus hingga mengental. Dinginkan sebentar. Sajikan dengan kuah santan
Bubur MutiaraBahan :50 gram sagu mutiara400 ml air25 gram gula pasir1/4 sendok teh garam1 lembar daun pandanPelengkap :Santan rebus secukupnyaCara membuat :Rendam sagu mutiara di air bersih minimal 2 jam, tiriskanRebus dengan air dan semua bahan lain hingga mutiara bening dan mengental.Sajikan dengan santan yang sudah di rebus dengan sedikit garam dan daun pandan hingga mendidih